MUBA,SKR168.COM – Dalam rangka upaya percepatan pencapaian target Vaksinasi baik Vaksin dosis 1 dan atau dosis 2 di kabupaten Muba, terkhususnya kecamatan Lawang Wetan, Sekda Muba Drs H Apriyadi MSi melaksanakan pemantauan Vaksinasi dan Pembagian Bantuan Langsung Tunai, di desa Rantau Panjang.
Menurut Camat Lawang Wetan Candra SKM MSi mengatakan, guna mencapai percepatan Vaksinasi di wilayah Lawang Wetan, Maka diperlukan berbagai strategi.
” Hari ini Kecamatan Lawang Wetan bersamaan pembagian dana BLT bulan November dilaksanakan Vaksinasi bagi masyarakat desa Rantau Panjang dan sekitar. Nampak masyarakat sangat antusias secara sadar untuk menerima Vaksin baik dosis 1 dan atau dosis 2,” ujar Candra, Senin (29/11/2021) saat mendampingi Sekda Muba.
Sementara itu, dalam arahannya Sekda Muba Drs Apriyadi MSi menghimbau, masyarakat Lawang Wetan Khusus nya Desa Rantau Panjang yang belum di Vaksin agar segera di Vaksin.
” Vaksinasi COVID-19 sangat besar bagi masyarakat untuk proses kekebalan individu guna tercapai Herd Community (Kekebalan Kelompok). Selain itu jika Vaksinasi tercapai target yang diharapkan maka kegiatan Persedekahan, kegiatan perekonomian masyarakat kembali menggeliat,” imbuh Apriyadi.
Hadir mendampingi Kapolsek Babat Toman AKP Ady Akhyat SH MH, Danramil 401-02/Babat Toman Kapten Inf Iwan Setiawan, Kepala Puskesmas Ulak Paceh, Kades Rantau Panjang.(hs)