MUBA, SKR168.COM – Tak hanya menjalankan tugas dan fungsi sebagai alat keamanan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). TNI juga mampu melaksanakan tugas kemanusiaan dan sosial dengan membantu Warga Masyarakat di dalam kehidupan keseharian.
Menurut Dansatgas TMMD Ke – 111 Letkol Arh Faris Kurniawan SST MT diwakili oleh Koptu Sapto mengatakan, sebanyak 10 makam milik warga di desa Karya Mukti, kecamatan Lalan, kabupaten Musi Banyuasin karena terkena pembangunan Program Fisik TMMD Ke – 111.
” Alhamdulilah pemindahan ke – 10 Makam milik warga tersebut berjalan aman dan lancar tanpa ada hambatan,” ungkap Koptu Sapto.
Hal ini di buktikan dengan bhakti dan jiwa Kemanunggalan melalui Gotong Royong bersama warga memindahkan Makam yang terkena Pembangunan TMMD Ke – 111 yang dilaksanakan Kodim 0401/Muba.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Koptu Sapto Satgas TMMD Ke – 111 Kodim 0401/Muba bersama warga yang makam milik keluarganya terkena pembangunan fisik Pra TMMD di desa Karya Mukti, kecamatan Lalan, kabupaten Musi Banyuasin.
” kami Apresiasi kekuatan jiwa Gotong Royong yang dimilik warga Lalan, apalagi untuk kepentingan dan kemajuan daerah yang mereka diami dan naungi. “Ini lah yang kami harapkan, sinergitas dan keakraban yang tinggi, kami bangga karena diterima secara baik oleh mereka,” ujarnya.
(Hsm)
_